iPhone 5S Bermasalah Seperti Windows PC

Written By bopuluh on Minggu, 13 Oktober 2013 | 22.05

Blue screen pada iPhone 5S

KOMPAS.com - Pengguna Windows pasti akrab dengan "Blue Screen of Death" (BSOD) alias layar biru berisi pesan error yang muncul apabila sistem mengalami crash.

Kalau sudah nongol, maka jalan satu-satunya untuk membuat komputer kembali bekerja adalah dengan melakukan restart.

Hal semacam itu ternyata bukan monopoli Windows semata, melainkan bisa juga terjadi pada Apple iPhone 5S.

Sebagaimana dilansir The Verge, sejumlah pengguna melaporkan kasus di mana smartphone populer itu berhenti berfungsi (hang) dengan layar biru dan melakukan restart dengan sendirinya.

Kejadian blue screen ini disinyalir berkaitan dengan bug pada suite aplikasi iWork yang dipaketkan bersama seluruh perangkat iOS terbaru.

Pengguna mengeluhkan kejadian blue screen pada iPhone 5S lewat Twitter

Sebuah video memperlihatkan bahwa BSOD pada iPhone 5S muncul ketika pengguna melakukan multitasking, berpindah-pindah antar aplikasi yang sedang berjalan.

Beberapa pengguna juga melaporkan bahwa iPhone 5S mereka seringkali melakukan reboot sendiri secara acak selagi dipakai.

Apple sendiri sebelumnya telah merilis update iOS 7.0.2 untuk mengatasi bug keamanan layar lock scren pada sistem operasi tersebut. Tapi masalah reboot mendadak masih terus terjadi.

Pengguna yang mengalami masalah ini menyalurkan keluhan lewat sejumlah thread di forum Apple dan posting Twitter. Crash yang berhubungan dengan iWorks kabarnya bisa diredam dengan mematikan fitur sinkronisasi iCloud untuk aplikasi Pages, Keynote, dan Numbers.


Anda sedang membaca artikel tentang

iPhone 5S Bermasalah Seperti Windows PC

Dengan url

http://inadequatechildnutrition.blogspot.com/2013/10/iphone-5s-bermasalah-seperti-windows-pc.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

iPhone 5S Bermasalah Seperti Windows PC

namun jangan lupa untuk meletakkan link

iPhone 5S Bermasalah Seperti Windows PC

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger