Mekarsari Tawarkan Panen Rambutan Sepuasnya

Written By bopuluh on Selasa, 29 Januari 2013 | 21.05

Mekarsari Tawarkan Panen Rambutan Sepuasnya

Penulis : Ambrosius Harto Manumoyoso | Rabu, 30 Januari 2013 | 11:53 WIB

BOGOR, KOMPAS.com — Taman Wisata Mekarsari menawarkan program Tur Rambutan kurun 1-28 Februari 2013. Pengunjung ditawarkan untuk panen rambutan sepuasnya.

Tur Rambutan terdiri atas kegiatan untuk per orang (regular tour) dan untuk per keluarga (family tour). Ada tiga jenis rambutan unggulan yang bisa dipanen, yakni aceh lebak, binjai, dan simacan.

Untuk tur reguler, pengunjung dapat memanen rambutan binjai langsung dari pohon dengan keranjang yang telah disediakan dan berukuran 1 kilogram. Untuk tur, pengunjung akan dikenai biaya Rp 30.000 (tidak termasuk tiket masuk Taman Wisaya Mekarsari) guna biaya tiket kereta keliling, masuk wahana kebun rambutan, panen rambutan 1 kilogram, dan air mineral.

Untuk tur keluarga, paket berlaku bagi maksimal lima orang. Setiap keluarga dapat memanen rambutan binjai dari satu pohon yang harus dipesan terlebih dahulu sebelum keberangkatan menuju kebun.

Tur keluarga terbagi dua. Untuk pohon berbuah lebat atau bisa mencapai 50 kilogram, pengunjung dikenai biaya Rp 700.000 per keluarga. Pengunjung akan disediakan keranjang untuk memanen rambutan dan menikmatinya sampai puas, tisu basah, suvenir, air mineral.

Pengunjung juga diberikan karung berkapasitas 50 kilogram agar rambutan yang dipanen bisa dibawa pulang. Tiket sudah termasuk untuk kereta keliling.

Untuk pohon berbuah sedang atau bisa mencapai 30 kilogram, pengunjung dikenai biaya Rp 525.000 per keluarga. Tiket sudah termasuk untuk kereta keliling, karung berkapasitas 50 kilogram, tisu basah, air mineral.

"Durasi pengambilan hanya selama satu hari," kata Manajer Hubungan Masyarakat Taman Wisata Mekarsari Putri Ayu Pratami saat jumpa pers kegiatan selama 2013, Rabu (30/1/2013). 


Anda sedang membaca artikel tentang

Mekarsari Tawarkan Panen Rambutan Sepuasnya

Dengan url

https://inadequatechildnutrition.blogspot.com/2013/01/mekarsari-tawarkan-panen-rambutan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mekarsari Tawarkan Panen Rambutan Sepuasnya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mekarsari Tawarkan Panen Rambutan Sepuasnya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger