Basuki Janji Tambah Zona Pegelolaan Limbah di DKI

Written By bopuluh on Kamis, 24 Oktober 2013 | 22.05


JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum mengkritik hanya ada satu zona pengelolaan limbah yang terpusat di ibu kota negara dan tidak terawat dengan baik. Menanggapi hal tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan kalau Pemprov DKI Jakarta akan menambah zona pengelolaan limbah.

"Betul, desain sanitasinya baru selesai. Kita mau kerjakan dua lagi," ujar Basuki di Balaikota Jakarta, Jumat (25/10/2013).

Basuki menjelaskan pengelolaan limbah di Jakarta akan dikelola dan dikerjakan langsung oleh Pemprov DKI. Penambahan dua zona pengelolaan limbah di Jakarta akan diterapkan dengan konsep zero waste. Konsep itu memiliki prinsip 3 R (reduce, reuse, recycle) serta pengolahan ditempatkan sedekat mungkin dengan sumber sampah untuk mengurangi beban pengangkutan.

Sementara, akan ada 15 zona pengelolaan limbah yang akan dibangun di Indonesia, Badan Kerjasama Internasional Jepang, atau Japan International Cooperation Agency (JICA) yang turut membantu Kementerian PU. "Kita kerjakan sendiri tahun depan dan zero waste," ujarnya.

Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto mengatakan Jakarta sebagai Ibu Kota Provinsi hanya memiliki satu zona pengelolaan limbah. Sebagai Ibu Kota negara, Jakarta dinilai daerah paling buruk soal sanitasi dan belum banyak memiliki pengelolaan limbah yang baik.

"Untuk di Jakarta pengelolaan limbah pusat masih sedikit, masa ibu kota negara pengelolaan limbah pusat paling jorok," ujar Djoko, seusai acara Pameran Habitat Dunia 2013 di Senayan.

Saat ini, kata dia, pemerintah sedang mengembangkan pengelolaan limbah terpusat di beberapa kota besar di Indonesia, khususnya di Jakarta. Dalam mewujudkan program ini, Kementerian PU tak sedikit menemui kendala. Salah satunya ialah pembebasan lahan untuk lokasi pengelolaan ini.

Mengenai target penyelesaian pengelolaan limbah, Djoko pesimis dapat zona pengelolaan limbah itu selesai dalam waktu dekat. Menurut dia, pada tahun 2050 zona pengelolaan limbah itu baru akan selesai.

Editor : Ana Shofiana Syatiri


Anda sedang membaca artikel tentang

Basuki Janji Tambah Zona Pegelolaan Limbah di DKI

Dengan url

http://inadequatechildnutrition.blogspot.com/2013/10/basuki-janji-tambah-zona-pegelolaan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Basuki Janji Tambah Zona Pegelolaan Limbah di DKI

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Basuki Janji Tambah Zona Pegelolaan Limbah di DKI

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger